Unesa Gelar Program Matchmaking Pendanaan Equity THE IR–LPDP untuk Riset Kesehatan Mental

Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menggelar program matchmaking pendanaan hasil dukungan Equity Times Higher Education Impact Rankings (Equity THE IR) bekerja sama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) pada 30 November hingga 5 Desember 2025.

Sebagai pelaksana program, Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Unesa menjelaskan bahwa program ini menjadi langkah strategis Unesa dalam memperkuat kolaborasi internasional, khususnya dengan University of Newcastle (UoN), Australia, di bidang riset kesehatan mental.

“Program matchmaking dirancang sebagai wadah pertukaran gagasan sekaligus perumusan arah kerja sama riset yang berkelanjutan antara Unesa dan UoN,” ujarnya.

Baca Juga:  SPPG MBG Tembus 19.800 Unit

Wulan Patria Saroinsong, Kepala Seksi Research and Staff Mobility Unesa, menyampaikan bahwa kolaborasi ini tidak hanya berorientasi pada luaran riset, tetapi juga pada pengembangan solusi nyata bagi mahasiswa.

“Program matchmaking ini kami rancang untuk mempertemukan peneliti lintas negara agar dapat menghasilkan riset kolaboratif yang relevan dengan kebutuhan mahasiswa, khususnya terkait isu kesehatan mental yang semakin kompleks,” ujarnya.

Selain fokus pada riset kolaboratif, program ini juga diarahkan pada pengembangan Massive Open Online Courses (MOOCs) sebagai bentuk intervensi digital kesehatan mental. MOOCs tersebut diharapkan dapat meningkatkan literasi, pemahaman, serta akses mahasiswa Unesa dan UoN terhadap informasi kesehatan mental yang valid dan mudah dijangkau.

Baca Juga:  Dies Natalis ke-61, Unesa Targetkan Tembus Peringkat 400 Dunia

Rangkaian kegiatan mencakup diskusi metodologi penelitian untuk menentukan pendekatan ilmiah yang efektif, pengembangan konten MOOCs yang komprehensif, serta perencanaan strategi implementasi intervensi digital agar dapat diterapkan secara optimal di kedua institusi.

Melalui kegiatan yang melibatkan dua akademisi dari University of Newcastle, yakni Jennifer Bowman selaku Dean School of Psychology dan Susan Ledgre selaku Pro Vice Chancellor ini, Unesa ingin memastikan mahasiswa mendapatkan dukungan awal yang tepat sekaligus edukasi kesehatan mental yang berkelanjutan.

Baca Juga:  SMA Al Muslim Perkuat Sinergi dengan Wali Murid, Wujudkan Generasi Cerdas, Berkarakter

Ia berharap, Unesa dapat memperkuat jejaring akademik global sekaligus meningkatkan kualitas riset internasional. Kerja sama ini juga diharapkan mendukung posisi Unesa dalam Times Higher Education (THE) World University Rankings, khususnya pada rentang peringkat 401–601.

“Dengan dukungan Equity THE IR, LPDP, dan mitra internasional dari University of Newcastle, kami optimistis kolaborasi ini memberi dampak nyata, tidak hanya bagi mahasiswa, tetapi juga bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan masyarakat luas,” pungkasnya.

Reporter: Fatimah Najmus Shofa
Editor: William

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *