Madani Tour mengajak ratusan pengunjung mal Malang Town Square (Matos) merasakan sensasi melihat Kakbah secara nyata dengan kacamata Vr (Virtual Reality) berteknologi canggih. Kontan saja pengunjung langsung antusias ingin mencobanya.

“Rasanya benar-benar seperti thawaf. Jadi kangen kesana. Semoga secepatnya bisa kesana,” ungkap Sugiyanto memberi testimoni di Haji Expo Majalah Nurani 2024, Sabtu (31/8).
Eti, pengunjung lainnya, mengaku bahwa memakai kacamata VR, dirinya serasa sedang sai ataupun di Madinah.
“Ya Allah, saya merasa di tengah-tengah Kakbah saat Thawaf. Jadi ingin kesana,” ucapnya.

Fatimah Assegaf, Koordinator Madani Tour Surabaya menjelaskan bahwa pihaknya berkomitmen melayani jemaah sepenuh hati. Dengan menghadirkan kacamata VR ini, ungkapnya, setidaknya jemaah juga bisa merasakan suasana di Kakbah.
“Dan semoga bisa berangkat haji atau umroh bersama Madani,” jelasnya.
Diketahui bahwa Madani Tour memiliki Kantor Cabang di Surabaya. Tepatnya di Jalan teluk Amurang nomor 2 Perak Surabaya. Travel pimpinan Habib Hud Rifky Assegaf ini juga berkantor pusat di Jalan Dewi Sartika no 323 Cawang Jak-Tim.
Penulis: Erbe Bagus
Editor: William