Semarak Hari Pahlawan di Great Crystal School and Course Center

Di masa sekarang sebagai pelajar Indonesia wajib mengenang dan menghormati jasa-jasa para pahlawan. Salah satu caranya adalah dengan meneladani sikap dan semangat mereka yang tidak mudah putus asa.

“Semangat inilah yang harus kita contoh di masa sekarang,” ungkap Kepala  Great Crystal School, Yuliana Harijanto, B.Eng (Hons), Senin (11/11).

Pagi itu 50 siswa siswi Great Crystal School memperingati hari pahlawan dengan berbagai kegiatan. Diantaranya belajar budaya, ada kuliner dan permainan tradisional.

Baca Juga:  Kemendukbangga/BKKBN Tegaskan Pentingnya Integrasi Data Kependudukan dalam Kebijakan Daerah

“Sebagai pelajar, kita punya tujuan seperti mendapatkan nilai yang bagus atau menjadi juara kelas. Jika kita belajar dengan semangat tinggi dan tak mudah menyerah seperti para pahlawan, kita pasti bisa mencapai tujuan kita. Dan jika kita berhasil menjadi anak yang pintar dan sukses di masa depan, maka pengorbanan pahlawan pun tidak akan sia-sia,” sambungnya.

“Kami juga mengadakan games yang terdiri dari tebak gambar, tebak lagu kebangsaan, dan tebak nama-nama pahlawan. Dengan adanya kegiatan belajar ini, harapannya semoga putra-putri kami di Great Crystal School and Course Center dapat memahami tentang nilai-nilai kepahlawanan dalam bentuk semangat pantang menyerah, menjunjung tinggi nilai solidaritas serta sportivitas, dan memantapkan kebanggaan sebagai Bangsa Indonesia,” sambungnya.

Baca Juga:  ITS Terima 3.349 Mahasiswa Baru SMITS ACE Gelombang Pertama

Nudiya Syaif Millah, pengajar Great School mengaku, pihaknya menumbuhkan nasionalis ke anak. “Tahun kemarin hanya upacara dan mengenalkan saja. Tahun ini kita  kenalkan semua. Budaya, bahasa, makanan, adat dan para pahlasan. Permainan tradisional,” sambungnya.

Dijelaskan bahwa siswa antusias mengikutinya. “Kemudian kita kenalkan jamu, rempah rempah. Meski internasional, tapi kita ajak belajar Bahasa Jawa. Mereka malah antusias berbahasa jawa,” paparnya.

Penulis: Erbe Bagus
Editor: William

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *