Hebat! SMA Al Muslim Sabet Juara Lomba Speech dan News Anchor

SMA Al Muslim Jawa Timur kembali menorehkan prestasi di EDSPEAK24. Event ini terdiri atas lomba Speech dan News Anchor yang diadakan pada tanggal 29 dan 30 Agustus 2024.

SMA Al Muslim mengirimkan empat peserta untuk lomba speech, yaitu Faizah Noura, Ibrahim Maulana, Bianca Kanesha, dan Arina Raisa.  Dalam kategori speech, ananda Ibrahim Maulana berhasil meraih Juara 2, sementara ananda Arina Raisa meraih Juara 3. Dalam lomba news anchor SMA Al Muslim Jawa Timur juga turut serta dengan mengirimkan tiga peserta, yaitu Kylla Aathifah, Nayla Vizzael, dan Adinda Farah.  Dalam kategori news anchor, ananda Kylla Aathifah berhasil meraih Juara 3.

Baca Juga:  SD Muhammadiyah 11 Surabaya Gelar Wisuda Tahfidz Quran ke IV

M. Misbakhus Surur, S.Pd. Gr. dan Rifqi Hadiyatulloh, M.Pd., selaku guru pendamping siswa SMA Al Muslim, menyatakan rasa syukur atas hasil yang diraih oleh para siswa dan siswi yang menjadi perwakilan sekolah.

“Usaha yang dilakukan oleh siswa dalam mempersiapkan diri untuk lomba ini, termasuk latihan intensif dan persiapan matang, merupakan cerminan dari peribahasa yang sangat dikenal dalam dunia pendidikan, Practice makes perfect,” tegasnya.

Baca Juga:  Tepat Hari Lahir Pancasila, Unesa Rintis 7 Desa Pancasila di Sejumlah Daerah

Peribahasa ini, kata Surur, menegaskan bahwa latihan dan usaha yang konsisten adalah kunci utama untuk mencapai kesempurnaan dan keberhasilan. Mereka percaya bahwa pencapaian ini adalah langkah awal dari perjalanan yang lebih panjang dan berharap bahwa pengalaman ini akan terus memotivasi siswa untuk terus berkembang dan mencapai prestasi yang lebih tinggi di masa depan.

“Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan keterampilan siswa, tetapi juga mempererat hubungan antara institusi pendidikan dengan masyarakat serta dunia industri media. Semoga kegiatan ini menjadi langkah awal untuk mengembangkan potensi siswa dalam bidang komunikasi dan jurnalistik,” tegasnya.

Baca Juga:  Ribuan Warga Hadang Eksekusi Lahan Tambak Oso Sidoarjo

Penulis: Erbe Bagus
Editor: Lilicya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *