Pelajar Smamda asal Prancis Semarakkan Lomba Agustusan, Bikin Mading RA Kartini

Suka cita semarak peringatan HUT ke-80 RI tak hanya dirasakan pelajar Indonesia saja, melainkan juga pelajar asing. Seperti pada Jumat (15/8) pelajar asal Prancis, Engie EN NANA, yang sekolah di SMA Muhammadiyah 2 (Smamda) Surabaya juga gembira merayakan hari kemerdekaan Indonesia.

Engie kala itu mengikuti berbagai lomba. Diantaranya yakni lomba Mading Relay Biografi Pahlawan. Enggie bersama timnya, Sabrina Kanza Basita kelas 11.3 dan Nafisa Hiranya Nahla kelas 11.3, membuat story RA Kartini dalam bentuk mading.

Baca Juga:  Rahasia Anak Petani Kuliah Gratis jadi Lulusan Terbaik Unesa

Awalnya dia kurang mengenal siapa itu RA Kartini. Namun sebelum menggambar sketsa RA Kartini, Engie membaca biografinya. Engie kagum. Menurutnya sosok Kartini merupakan perempuan hebat
“Sosoknya ternyata hebat. I love,” ujarnya.

Lebih dari itu, Engie mengaku bahwa sosok Kartini wajib dijadikan panutan oleh pelajar termasuk dirinya.

Rimba Ayu S Arum, Pembina Ikatan pelajar Muhammadiyah (IPM) Smamda Surabaya mengaku bahwa tiap kelompok di lomba mading mendapat tugas menggambar wajah pahlawan. Termasuk Engie yang mendapat tugas membuat mading Kartini.

Baca Juga:  Khofifah Sebut Unesa Jadi Episentrum Sport Science

“Jadi memang ditentukan,” ucapnya.

Namun untuk kreasi pembuatannya, kata Rimba Ayu, dibebaskan kepada tiap tim. Alasan dilibatkannya Engie, menurut Ayu, agar mengenal pahlawan Indonesia. Dijelaskan bahwa Engie ini pertama kalinya berkunjunjung ke Asia.

“Jadi alangkah baiknya kita berikan momentum ini biar tidak terlupakan bagi Engie ketika di Indonesia,” terangnya.

Diketahui bahwa kedatangan Engie merupakan siswi yang terpilih mengikuti Program Smamda Surabaya yakni Inbound student of Rotary Youth Exchange tahun 2025.

Baca Juga:  Forwarek ITS Wujudkan Ketahanan Pangan

Editor: Lilicya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *